3 Hosting Terbaik Indonesia 2024 - Kata Data Web ID

3 Hosting Terbaik Indonesia 2024

Review web hosting terbaik ini merupakan hasil dari penelitian mendalam yang sudah lakukan sepanjang tahun 2024. Review dibuat dengan menyajikan ulasan hosting yang objektif dan jujur berdasarkan data yang telah kami kumpulkan.

Anda serius ingin membuat website?

Langkah pertama yang harus Anda ambil adalah memilih web hosting yang andal.

Web hosting yang tidak hanya memiliki server yang cepat, tetapi juga uptime yang stabil dan layanan dukungan yang responsif.

Masalahnya, ada lebih dari 100+ pilihan web hosting yang tersedia.

Bagaimana cara menemukan web hosting terbaik di antara ratusan pilihan tersebut? Memang tidak mudah, bisa memakan waktu dan cukup melelahkan.

Berikut ini adalah daftar review hosting di Indonesia yang terbilang cukup apik untuk dipakai.

web hosting terbaik

1. Hosting Domainesia

DomaiNesia, yang telah berdiri sejak 2009, adalah penyedia hosting populer di Indonesia. Mereka telah melayani lebih dari 200.000 pelanggan, baik dari dalam negeri maupun mancanegara.

Layanan utama mereka adalah hosting berbasis cloud dengan NVMe storage, yang ditawarkan dengan harga kompetitif.

DomaiNesia menunjukkan uptime yang cukup stabil. Kecepatan server mereka cukup cepat, tetapi hanya pada server yang sudah menggunakan prosesor AMD EPYC. Selain itu, mereka menawarkan kebijakan garansi yang adil, yaitu 30 hari tanpa syarat.

Prosesor AMD EPYC baru yang dipasang DomaiNesia pada tahun 2023 lalu menunjukkan performa yang baik. Rata-rata waktu respons server dengan prosesor ini ternyata dua kali lebih cepat dibandingkan dengan prosesor Intel Xeon E5-2683 yang sebelumnya digunakan.

Dengan Intel Xeon: 2061 ms
Dengan AMD EPYC: 1011.79 ms (tercepat ke #3)

Hasil evaluasi terbaru ini, untuk pertama kalinya, DomaiNesia berhasil memenuhi semua faktor penilaian kami (uptime, kecepatan, dan layanan support yang baik).

Apa kekurangan DomaiNesia? Salah satunya, mereka menghapus backup otomatis yang sebelumnya berjalan 2 atau 3 harian sekali dan saya juga menemukan bahwa tidak semua server sudah menggunakan prosesor terbaru, AMD EPYC.

Kelebihan Hosting Domainesia

  1. Rata-rata uptime stabil secara ke seluruhan hingga pertengahan tahun 2024 (99,89%)
  2. Kecepatan response server ‘OK’ (tercepat ke #3)
  3. Garansi uang kembali 30 hari tanpa syarat
  4. Support andal, meski respons agak melambat belakangan ini
  5. Paket ‘Starter’ cukup memadai untuk situs WordPress baru
  6. Fleksibilitas pilihan web server: Nginx atau LiteSpeed
  7. JetBackup di cPanel memudahkan backup/restore data
  8. Migrasi gratis dan domain gratis untuk paket tertentu
  9. Panduan lengkap tersedia untuk pengguna
  10. Dashboard klien area yang sudah responsif untuk kemudahan akses

Kekurangan Hosting Domainesia

  1. Backup otomatis hanya mingguan/bulanan, tidak setiap hari
  2. Prosesor AMD EPYC tidak standar di semua paket
  3. Tidak bisa login cPanel langsung dari client area, perlu cara manual
  4. Waktu respons penanganan error cenderung melambat
  5. Ditemukan bug saat install WordPress via Softaculous
  6. Harga hosting lebih terjangkau hanya untuk langganan tahunan

2. Hostingan ID

Hostingan ID berdiri pada tahun 2016. Mereka mengklaim sudah melayani lebih dari 20 ribu pelanggan. Hostingan ID memiliki uptime yang sangat mengesankan. Catatan uptime mereka sangat baik dengan rata-rata 99,974%, jauh mengungguli provider lainnya.

Wajar jika mereka berani memberikan jaminan uptime 99,95%, sementara kebanyakan provider lain hanya berani sampai 99,90% saja.

Kecepatan response server mereka juga sangat baik. Nilainya 901,71 ms, hanya selisih sekitar 0,1 detik dari Kenceng Solusindo yang menjadi yang tercepat.

Kekurangan yang cukup menonjol dalam catatan saya adalah layanan support mereka agak lambat. Ini merupakan kesimpulan yang saya ambil setelah melakukan tiga kali pengujian.

Kedua, mereka tidak memiliki fitur backup otomatis seperti kebanyakan provider lain. Oleh karena itu, jika Anda membutuhkan fitur ini, mungkin perlu mempertimbangkan kembali atau menyiapkan solusi backup sendiri.

Kelebihan Hostingan ID

  1. Rata-rata uptime yang mengesankan (terbaik ke #1)
  2. Rata-rata waktu response server tercepat ke #3
  3. Harga hosting dengan struktur harga yang adil
  4. Ada gratis domain jika berlangganan secara tahunan

Kekurangan Hostingan ID

  1. Layanan support yang lambat dan kurang inisiatif
  2. Tidak ada garansi hosting / refund
  3. Tidak ada penawaran gratis migrasi hosting
  4. Paket Hosting Murah tidak menggunakan cPanel
  5. Belum menggunakan fitur backup otomatis
  6. Frekuensi backup terbatas
  7. Konten template masih terlihat di halaman ‘Contact Us’

review hosting

3. IdCloudHost

IdCloudHost, yang didirikan pada April 2015 dengan kantor di Pekanbaru, Jakarta, dan Sukabumi, mengklaim telah melayani lebih dari 300.000 pelanggan dari Indonesia dan luar negeri.

performa server mereka baik. Rata-rata kecepatan respons server IdCloudHost berada di posisi kedua tercepat (844,26 ms), hanya sedikit di belakang Kenceng Solusindo (815,95 ms).

Rata-rata uptime selama sekitar 5 bulan di tahun 2024 adalah 99,561% atau jika kita hitung menggunakan kalkulator uptime, rata-rata per bulan website akan down selama 3 jam 9 menit dan 38 detik setiap bulannya , jauh di bawah standar minimal yang saya tetapkan, yaitu 99,90%.

Kelebihan IDCloudHost

  1. Performa server yang memuaskan dengan rata-rata waktu respons lebih cepat dibandingkan rata-rata semua provider yang diuji
  2. Layanan dukungan teknis yang cepat, meskipun masih perlu peningkatan dalam hal efisiensi
  3. Harga hosting terjangkau dengan struktur harga yang adil
  4. Tersedia fitur backup otomatis menggunakan JetBackup yang memiliki beberapa keunggulan
  5. Menyediakan berbagai layanan hosting dalam satu platform (one-stop solution)
  6. Penawaran domain gratis untuk paket tertentu
  7. Layanan migrasi hosting gratis
  8. Aktif menjalankan program sosial untuk membantu masyarakat
  9. Menyediakan halaman panduan yang komprehensif

Kekurangan IDCloudHost

  1. Rata-rata uptime yang tidak stabil, dengan performa yang kurang baik secara keseluruhan di tahun 2024
  2. Tidak menyediakan garansi hosting, yang merupakan kekurangan yang signifikan
  3. Dashboard atau area klien yang kurang responsif, memerlukan peningkatan dalam hal kinerja
  4. Paket Cloud Hosting Advanced Pro dan diatas nya tidak worth it

Itulah daftar hosting ternama di Indonesia yang direkomendasikan saat ini.

More Docs